KEPATUHAN PELAPORAN TEMUAN MEDICATION ERROR OLEH TENAGA KEFARMASIAN PADA IMPLEMENTASI BUDAYA PATIENT SAFETY DI LIMA PUSKESMAS KOTA SEMARANG

Isi Artikel Utama

Adinta Citra Dewi
Sri Suwarni
Ferika Indrasari
Rini Roslianti
Ria Septiyana

Abstrak

Keselamatan pasien merupakan suatu disiplin baru dalam pelayanan kesehatan yang mengutamakan pelaporan, analisis, dan pencegahan medical error yang sering menimbulkan Kejadian Tak Diharapkan (KTD) dalam pelayanan kesehatan. Kegiatan skrining resep yang dilakukan tenaga kefarmasian untuk mencegah terjadinya keselahan pengobatan (Medication error) tujuan penelitian untuk mengetahui implementasi pelaporan temuan medication error pelayanan resep pada pelaporan Budaya Patient Safety di lima Puskesmas Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental, penelitian ini menggunakan metode observasional dengan data kuantitatif. Pengambilan data dengan instrumen lembar observasi terstruktur menggunakan parameter Peraturan Menteri Kesehatan RI No 11 tahun 2017 tentang keselamatan Pasien, populasi dari penelitian ini adalah tenaga kefarmasian bagian dari Tim Keselamatan pasien yang berada di lima Puskesmas kota Semarang yaitu 24 petugas dengan teknik total sampling. Analisis hasil dengan klasifikasi rentang persentase untuk penentuan tingkat implementasi. Kepatuhan pelaporan temuan insiden/ medication error sebagai bentuk implementasi budaya patient safety di lima Puskesmas Kota Semarang memiliki nilai kepatuhan tinggi yaitu 84,81% dalam perspektif tenaga kefarmasian dan termasuk dalam kategori tinggi.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Dewi, A. C., Suwarni, S., Indrasari, F., Roslianti, R., & Septiyana, R. (2024). KEPATUHAN PELAPORAN TEMUAN MEDICATION ERROR OLEH TENAGA KEFARMASIAN PADA IMPLEMENTASI BUDAYA PATIENT SAFETY DI LIMA PUSKESMAS KOTA SEMARANG. Jurnal Farmasi & Sains Indonesia, 5(2), 88-96. https://doi.org/10.52216/jfsi.vol5no2p88-96
Bagian
Articles